(Anggota IMAPI Kupang-Angkatan Ke-IV)
Kata proses tidak asing lagi bagi telinga kita. Proses dalam KKBI diartikan sebagai runtutan perubahan (peristiwa) perkembangan sesuatu.
Disetiap aktivitas, kata proses menjadi alat untuk mengukur kemampuan kita sendiri untuk menjalani sampai berbuahkan hasil.
Orang biasanya bilang "proses tidak pernah mengkhianati hasil". Saya pikir saya dan teman pembaca semua sepakat dengan pepatah itu karena hasil yang memuaskan diperoleh dari proses yang baik.
Proses bukanlah kata-kata tanpa makna, Proses berarti siap menjalani segala rintangan yang ada, Karena tidak ada jalan mulus(baik) untuk menyelesaikan sebuah aktivitas.
Kalau menulis butuh pena dan kertas maka, proses juga membutuhkan amunisi untuk bisa menjalaninya dalam hal ini adalah kesabaran. Sehingga berangkat dari atas, saya mengambil judul tulisan ini dengan "Butuh Kesabaran untuk Menjalani Proses".
Artinya bahwa menjalani proses butuh kesabaran, karena setiap proses tentu menguras tenaga (keringat, air mata bahkan darah sekaligus).
Orang yang sabar melewati ujian adalah orang yang matang dalam proses. Jadi untuk berproses terutama orang muda butuh kesabaran agar bisa mematangkan emosional, mempertajam intelktual, dan mengokohkan Idealisme.
Tetap berproses. karena segala sesuatu yang ada dalam kehidupan tidak ada yang mudah(gampang).
Jika buah butuh waktu untuk matang, maka manusia juga demikian butuh waktu(proses) untuk mendapatkan apa yang diinginkan.
Sebelum mengakhiri tulisan ini saya mau bilang bahwa, segala sesuatu yang terjadi di semesta ini karena restu dan ijin yang Maha Kuasa, jadi jang lupa pepatah ini "Ora Et Labora."
Tetap setia dalam berproses.